Search

Google
WWW kanaanbanjarmasinoke.blogspot.com

Sabtu, 11 Oktober 2008

Kanaan Nyaris Kebakaran!

Pada hari Kamis kemarin, terjadi kebakaran hebat di belakang sekolah Kanaan. Beberapa orang yang masih berada di sekolah pun dievakuasi keluar sekolah. Bp. Yonathan, kepala sekolah juga sampai kelimpungan mengamankan properti-properti sekolah yang penting.
Namun, untungnya

sekolah dan gereja kita dilindungi oleh Tuhan Yesus sehingga aman dari kebakaran besar tersebut. Api sangat dekat dengan gudang oli di sebelah sekolah, namun Tuhan masih menjaga kita sehingga api yang berjarak hanya dua buah rumah dari gudang oli tersebut berhasil dipadamkan. Api itu sangatlah besar (rumah saya hanya beberapa puluh meter dari asal api), sampai-sampai bantaran sungai Martapura seakan-akan ditutupi oleh asap kabut! Pemadam kebakaran sangat berperan penting karena telah berusaha semaksimal mungkin dalam memadamkan nyala si jago merah. Mereka juga (seperti dikatakan Pdt. Dede pada sabat) bekerja dengan hati karena mau masuk ke dalam lingkungan "Kristen" kita demi memadamkan api dan menyelamatkan kita semua, salut untuk para pemadam! Tuhan Yesus Memberkati!

Tidak ada komentar: